Peningkatan SDM khususnya Tenaga Perawat sangat diperlukan sebagai suatu jawaban atas tuntutan masyarakat dalam bidang kesehatan. Perawat sebagai salah satu tenaga kesehatan yang memberikan pelayanan kesehatan dengan pendekatan bio psiko sosial cultural memiliki peran yang sangat penting untuk mencegah timbulnya kematian dan kecacatan penderita baik di rumah sakit,klinik maupun ditengah-tengah masyarakat.
PPNI DPD Kota Banjar bekerjasama dengan RSU menyelenggarakan pelatihan BTCLS dari tanggal 23 s.d 27 Februari 2017, Pelatihan dibuka secara resmi oleh Direktur RSU Kota Banjar.dr.H.Herman.,M.Kes bertempat di Aula RSU Kota Banjar, dalam sambutanya direktur menyatakan dalam 5 hari kedepan peserta dapat menguasai dan mampu melaksanakan penangan kegawatdaruratan trauma cardiac.
Basic Trauma Cardiac Life Suppot (BTCLS) merupakan pelatihan dasar bagi perawat dalam menangani masalah kegawatdaruratan akibat trauma dan gangguan kardiovaskuler. Penanganan masalah tersebut ditujukan untuk memberikan bantuan hidup dasar sehibgga dapat menyelamatkab dan meminimalisir kerusakan orgab serta mengurangi angka kematian dan kecavatan penderita.
Tujuan pelatihan ini adalah mampu melakukan tindakan penatalaksanaan bantuan hidup dasar pada pasien yang mengalami trauma dan gangguan vaskuler.
Peserta BTSCL sebanyak 25 orang yang diikuti dari perawat dari wikayah Kota Banjar dan sekitarnya.
Dalam kegiatan ini menghadirkan Instruktur dari GTC (Global Traning Center) Jakarta yang telah berpengalaman baik nasional maupun Internasional dan bersertifikat TOT di bidang Keperawatan.